Studi Kasus Bab 6
Manusia dan Penderitaan
Setiap
manusia pasti mengalami penderitaan, baik penderitan yang berat ataupun
ringan. Penderitaan adalah bagian kehidupan manusia yang bersifat kodrati dan
tidak dapat dipisahkan dari kehidupan manusia itu sendiri. Penderitaan akan dialami oleh semua orang karena
merupakan “risiko hidup”. Tuhan memberikan kebahagiaan kepada umatnya, tetapi
juga memberikan penderitaan yang kadang-kadang bermakna agar manusia sadar
untuk tidak berpaling dari-Nya dan mengabaikan ajaran-ajaran agama yang telah
ditentukan. Karena itu terserah kepada
manusia itu sendiri bagaimana cara yang akan dilakukan untuk berusaha
mengurangi penderitaan itu semaksimal mungkin, bahkan menghindari atau
menghilangkannya sama sekali.